Arsip Blog

Jumat, 08 Januari 2016

Miopia (Rabun Jauh)

Pengertian

Miopia atau rabun jauh adalah seseorang mampu melihat jarak dekat dengan baik (contoh: membaca buku atau membaca koran). Tetapi seseorang mengalami gangguan melihat jarak jauh (contoh: melihat tulisan di papan tulis atau melihat rambu-rambu lalu lintas)



Penyebab

Rabun jauh disebabkan karena
kesalahan bias (refractive erros). Kesalahan bias bisa terjadi ketika mata tidak bisa memfokuskan cahaya yang masuk dengan benar atau tepat di retina. Pada rabun jauh, fokus cahaya akan jatuh di depan retina bukan tepat di retina.



Retina akan mengubah cahaya yang masuk menjadi impuls listrik yang akan diterjemahkan oleh otak sebagai gambar.

Pada miopia atau rabun jauh, fokus mata salah karena bentuknya yang tidak lagi normal. Bola mata penderita rabun jauh biasanya sedikit memanjang, dan terkadang bentuk korneanya terlalu bulat.

Gejala Yang Dirasakan

  1. Buram saat melihat pada jarak tertentu
  2. Mensipitkan mata agar terlihat
  3. Mata akan terasa capek atau sakit
  4. Kepala terasa pusing

Penderita kelainan refraksi ini dapat ditolong atau dikoreksi dengan menggunakan kacamata negatif atau kacamata minus (lensa cekung).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar